FIK UBP Karawang Gelar Kuliah Umum dan Softskill
Karawang, 29 September 2024
Fakultas Ilmu Komputer Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang menggelar Kuliah Umum dengan tema “Strategi Menghadapi Tantangan di Dunia Kerja” dan pelatihan softskill bertajuk “Etika & Budaya Kerja“. Acara yang berlangsung di Ruang Aula 1 Lantai 3 Gedung Rektorat UBP Karawang ini dihadiri oleh mahasiswa Angkatan 2022 Program Studi Teknik Informatika dan Sistem Informasi.
Kegiatan ini menghadirkan dua narasumber berpengalaman, yaitu Bapak Sigit Wahju Utomo (HRGA General Manager PT. AICC) dan Andri Hadiansyah, M.Psi (Tim Psikologi UBP Karawang). Dalam kuliah umum, Bapak Sigit membagikan wawasan tentang strategi yang diperlukan untuk menghadapi tantangan di dunia kerja, mengingat dinamika dan tuntutan yang terus berubah. Sementara itu, Andri Hadiansyah menekankan pentingnya etika dan budaya kerja yang baik sebagai fondasi untuk mencapai kesuksesan profesional.
Acara ini diikuti dengan antusiasme tinggi oleh mahasiswa, yang aktif berpartisipasi dalam sesi tanya jawab dan diskusi. Dengan adanya kegiatan ini, Fakultas Ilmu Komputer UBP Karawang berharap dapat memberikan bekal yang bermanfaat bagi mahasiswa dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan karier di masa depan.