TENDIK UBP KARAWANG DIBEKALI PENGELOLAAN TATA NASKAH DAN KEARSIPAN

TENDIK UBP KARAWANG DIBEKALI PENGELOLAAN TATA NASKAH DAN KEARSIPAN

Kamis 17 Desember 2020 – Universitas Buana Perjuangan Karawang melalui Bagian Kepegawaian menggelar kegiatan Sosialisasi Pedoman Tata Naskah Dinas dan Kearsipan di Ruang Seminar Gadung Rektorat Lt. 3 Universitas Buana Perjuangan Karawang. Kegiatan ini adalah bagian dari upaya UBP Karawang dalam meningkatkan kualitas SDM dalam hal ini Tenaga Kependidikan (Tendik) mengenai pengelolaan administrasi dan sistem pengarsipan, sehingga dapat mendukung berjalannya kegiatan akademik yang optimal.

TENDIK UBP KARAWANG DIBEKALI PENGELOLAAN TATA NASKAH DAN KEARSIPAN 2

Rektor UBP Karawang Dr. H. Dedi Mulyadi, SE., MM dalam sambutannya mengatakan bahwa pengelolaan arsip merupakan indikator keberhasilan suatu lembaga pendidikan dalam mencapai tujuannya, di era digital seperti sekarang ini, UBP Karawang harus bisa memaksimalkan pengelolaan data dengan memanfaatkan media IT, maka kompetensi pengelolaan data digital harus di miliki oleh setiap tendik di lingkungan UBP.

TENDIK UBP KARAWANG DIBEKALI PENGELOLAAN TATA NASKAH DAN KEARSIPAN 3

Dalam kegiatan yang menerapkan protokol kesehatan ini, Wakil Rektor II Dr. H. Sihabudin, SE., MM. memberikan pengarahan tentang bagaimana seorang tendik dan dosen mampu beberikan pelayanan yang prima kepada seluruh civitas akademika UBP Karawang. Sementara materi tata naskah diisi oleh Wakil Dekan FKIP Dr. H. Tarpan Suparman, S.Pd., M.Pd.

Aji Tuhagana, S.Ag., MM Kabag. Kepegawaian selaku Ketua Panitia dalam kegiatan ini berencana akan mengundang narasumber dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) di kegiatan wokshop / Loka Karya dalam rangka tindak lanjut kegiatan sosialisasi ini untuk lebih spesifik membahas dan mempraktikan secara teknis tentang Pengelolaan Tata Naskah Dinas dan Kearsipan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *